Peristiwa

Pelantikan Karang Taruna Pati, Dede Sudiro Dukung Wakil Bupati Pati Perangi Kemiskinan dan Pengangguran

PATI,MEDIATAJAM.COM _ Ketua Karang Taruna Jawa Tengah Dede Indra Permana Sudiro menghadiri acara pelantikan Ketua Karang Taruna Kabupaten Pati yang digelar pada tanggal 28 Oktober 2017 di Gedung Olahraga Joyokusumo Pati.

Acara pelantikan berlangsung cukup meriah karena melibatkan seluruh Kecamatan se-Kabupaten Pati dan mantan anggota Karang Taruna Pati. Dalam acara tersebut, Dede yang juga Bakal Calon Wakil Gubernur Jawa Tengah itu mengungkapkan bahwa dirinya mendukung Ketua Karang Taruna Pati terpilih  Saiful Arifin yang berkomitmen untuk perangi kemiskinan dan pengangguran.

“Saya dukung Pak Arifin untuk menggerakkan pemuda Karang Taruna memerangi kemiskinan dan pengangguran,” kata Dede saat diwawancarai seusai acara di Kabupaten Pati.

Diketahui, pertumbuhan ekonomi di Pati mencapai 5,98 persen di atas rata-rata Jawa Tengah yang hanya 5,4 persen dan nasional 5,1 persen. Pada saat yang sama, angka kemiskinan turun dari 14 persen menjadi 11,65 persen dan angka pengangguran turun dari 13,65 persen menjadi 5,64 persen.

“Untuk meningkatkan pertumbuhan ekonomi dan memberantas kemiskinan, Pak Arifin punya strategi yang bagus seperti mendorong Usaha Mikro Kecil dan Menengah untuk kemandirian ekonomi Kabupaten Pati,” imbuh Dede.

Dede juga mengatakan dirinya optimis dengan terpilihnya Ketua Karang Taruna baru Saiful Arifin dapat mengajak para pemuda untuk berkontribusi, karena ia adalah sosok pemimpin yang aktif berorganisasi.

“Kepemimpinan Pak Arifin sudah tidak diragukan lagi, karena beliau juga aktif di banyak organisasi seperti Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI), selain itu dia juga terbukti berkomitmen pada masyarakat selama jadi Wakil Bupati Pati,” pungkas Dede.

Menurut Dede yang juga merupakan Mantan Ketua Umum HIPMI Jawa Tengah ini, bahwa terpilihnya Saiful Arifin sebagai Ketua Karang Taruna Pati dipastikan Karang Taruna Pati akan mendapatkan perhatian penuh dari pemerintah karena Saiful Arifin juga merupakan Wakil Bupati Pati.**DIK/DE