Gowa,Mediatajam. Com _ Pada hari kedelapan satuan lalulintas polres gowa menggelar Operasi zebra 2017 di Jalan hertasning baru, kel paccinongang Kecamatan somba opu kab.Gowa dipimpin oleh kanit patroli polres gowa Ipda Moh Hadi Kurniawan.S. Tr.K didampingi puluhan personil lainnya Rabu (8/11/17).
Ipda Moh Hadi Kurniawan, S.Tr.K, saat di temui dilokasi mengatakan pada operasi kali ini terdapat pengendara yang tidak di lengkapi dengan surat surat seperti Sim dan Stnk saja yang terkena tilang.
Pelaksanaan operasi Zebra 2017 ini, Alhamdulillah tingkat kesadaran masyarakat dalam berlalu lintas semakin membaik. dibuktikan setiap pelaksanaan operasi yang dilakukan jumlah pelanggar semakin berkurang,” ucapnya

“Pada hari-hari sebelumnya angka pelanggar pengendara selalu diatas angka puluhan, namun hari ini terdapat beberapa saja pengendara yang terkena tilang, ini menandakan bahwa ada peningkatan kesadaran masyarakat dalam berkendara. Tambahnya
Ipda Muh Hadi Kurniawan mengharapkan masyarakat akan semakin patuh berlalu lintas, hingga pelaksanaan operasi ini berakhir pada tanggal 14/11/2017 mendatang yang ditandai dengan terwujudnya keamanan, keselamatan, ketertiban dan kelancaran lalulintas (kamseltibcar lantas) yang tetap kondusip dan menurunnya angka pelanggaran maupun kecelakaan. Tutupnya ** Haris/ Dg