SEMARANG,MEDIATAJAM.COM _ Sejumlah tokoh di Jawa Tengah seperti Kapolda Jateng Irjen Pol Condro Kirono, Gubernur Jateng Ganjar Pranowo, Wakil Wali Kota Semarang Hevearita Gunaryanti Rahayu,Kepala Kejati Jateng, Ketua Pengadilan Tinggi, jajaran TNI, jajaran kepolisian, serta para calon legislatif dan DPD nampak hadir dalam acara Deklarasi Kampanye Damai Pemilu 2019 yang diselenggarakan oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) Jawa Tengah di Lapangan Pancasila Simpanglima, Minggu pagi (23/9/2018).
Ketua KPU Jateng, Joko Purnomo menegaskan semua calon di Peserta Pemilu Tahun 2019 agar mentaati peraturan perundangan yang berlaku,” Kami mengucapkan terimakasih atas kehadiran semua pihak disini, dan tentunya untuk Pemilu Damai semua peserta harus mengikuti peraturan perundangan yang berlaku,” katanya.
Sementara Kapolda Jateng Irjen Pol Condro Kirono, berharap Pemilu di Jateng berjalan damai dan sejuk. “Semoga penyelenggaraan Pemilihan umum (Pemilu) serentak Tahun 2019 di Jawa Tengah bisa berjalan Damai dan menyejukan,” ungkap Condro.
Semua yang hadir disini ada berbagai Parpol beserta para calon DPR maupun DPD, mari kita laksanakan secara damai dan sejuk,” tambahnya.
Hal senada juga disampaikan Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo yang meminta semua peserta Pemilu Tahun 2019 harus saling menjaga perasaan satu dengan lainnya,” Bila perlu Foto bareng bersama lawan politiknya agar suasana sejuk, karena itu akan jadi contoh bagi para pengikutnya,” kata Ganjar bersemangat.
Ganjar pun mewanti-wanti agar dalam pelaksanaan Kampanye diusahakan penempelan gambar para calon tidak dipohon, karena dapat merusak lingkungan. “Jangan dipaku, pake tali ya kita harus ikut menjaga lingkungan”, ungkapnya.
Dipenghujung acara secara simbolis ditandai dengan pelepasan balon serta burung merpati dan dilanjutkan dengan penandatanganan Deklarasi Damai oleh semua peserta pemilu dan pejabat yang hadir. **SEFRIN