Langsa, Mediatajam.com- Banyak sekali beasiswa yang ditawarkan Naufal Raziq, bocah penemu listrik dari pohon kedondong, akhirnya ia menjatuhkan pilihannya pada tawaran beasiswa dari Kementerian Agama (Kemenag).
Kemenag menawarkan beasiswa kepada Naufal untuk masuk di sekolah MAN 3 Malang, Jawa Timur. Tawaran itupun diterima oleh bocah yang tinggal di Desa Kampung Baru, Kota Langsa, Aceh. Kata Naufal, tidak hanya Kemenag masih ada banyak yang menawarkan beasiswa kepadanya.
Dia menyatakan bahwa ada satu perusahaan besar yang menawarkan beasiswa ke Turki sekaligus untuk mengembangkan temuannya di sana. Tidak hanya itu masih ada beberapa lagi di Indonesia, termasuk dari Panglima TNI yang mengajak Naufal untuk bersekolah di SMA Taruna Magelang. Namun ia kurang suka.
Naufal mengaku tawaran dari Kemenag itu masih satu jalur dengan sekolah sebelumnya karena ia lulusan dari MTs. Jika ia ingin sejalan maka ia harus melanjutkan ke MAN. Apalagi MAN 3 Malang merupakan salah satu sekolah favorit dan masih juga ditanggung oleh Kemenag, tambahnya.
Naufal menambahkan jika ia sedang ada program kerjasama dengan Pertamina untuk menerangi desa yang belum mendapatkan pasokan listrik. Dengan penemuannya itu, Naufal merasa senang dan bangga. “Saya senang kali, apalagi bisa ketemu Menteri ESDM. Habis itu jumpa Panglima TNI. Wah, perasaan saya luar biasa pokoknya,” sebutnya.
“Pak Menteri dukung. Dia ingin temuan ini bisa maksimal dan berskala besar. Pak Menteri pun sudah bekerjasama. Ke depan tinggal dikembangkan saja. Alhamdulillah juga, temuan saya ini sudah ada hak patennya. Sudah terdaftar di HAKI,”tutupnya. .