Tajam News

Puncak Acara Ulang Tahun Ke 5 PT.Semen Gresik Gelar Sepeda Wisata

REMBANG ,mediatajam.com – Puncak acara ulang tahun ke 5 PT Semen Gresik menggelar lomba “Sepeda Wisata”

Lomba dengan ratusan bingkisan hadiah menarik diikuti oleh ribuan peserta .
Ratusan hadiah itu mulai dari sepeda motor, sepeda gunung hingga peralatan elektronik atau rumah tangga. Tak hanya itu, acara yang menyedot perhatian warga itu juga turut diikuti oleh warga Jawa Timur di Lapangan Rumbut Malang Rembang, Minggu (24/2) pagi hingga siang jam 11.00 WIB dengan mengitari rute sejauh 11 kilo meter.

Dirut PT. Semen Gresik Mukhamad Saifuddin mengungkapkan jika perayaan hari ulang tahun itu diadakan dengan berbagai acara atau kegiatan sejak pra ulang tahun (awal tahun 2019). hingga saat ini.

“Peryaaan HUT ke 5 Semen Gresik ini saat tanggal 10 Januari 2019 lalu. Dan itu dirayakan dengan berbagai acara yang diikuti oleh warga Rembang Jawa Tengah dan sebagainya,”paparnya.

Turut hadir dalam kegiatan itu
Direktur PT. Semen Gresik, Kapolres Rembang, Dandim 0720/Rembang maupun Forkopimda dan lainnya.

Selain itu, mereka juga mengikuti sepeda wisata dengan mengelilingi pedesaan, sawah-sawah dengan menikmati suasana sejuknya kota Rembang saat masih pagi hari. Di mana rute itu mulai dari Rumbut Malang-Jalan Cinta-Mondoteko-Jeruk-Ngadem-Besi-Jalan Pemuda dan Finis di Rumbut Malang kembali.

“Dengan kegiatan olahraga sepeda ini tentunya bisa membuat semangat bagi masyarakat untuk selalu menciptakan kebugaran tubuh. Dan tentunya gowes atau sepeda ini berbiaya murah, serta bisa menggelorakan dan membudayakan sikap ramah lingkungan yang dipegang oleh Semen Gresik ini,”urai dia.

Selain acara pamungkas sepeda wisata dalam perayaan ulang tahun ke 5 Semen Gresik, sebelumnya juga sempat diadakan berbagai acara. Mulai dari pagelaran wayang kulit, senam dan jalan sehat bersa,a masyarakat di area pabrik semen, games online E-Sport Championship, Adventure Explore Rembang bersama Ofroader Jawa Timur dan Jawa Tengah.

Sementara itu, Sekda Rembang Subakti mengatakan jika perayaan ulang tahun Semen Gresik yang ke 5 ini khususnya sepeda wisata belum bisa menjangkau masyarakat atau peserta lainnya.

“Kami mohon maaf jika ada peserta belum terlayani dengan baik. Yakni mengenai ketersedian tiket (kupon) peserta. Mengingat acara ini baru kali pertama dirayakan dan dimeriahkan oleh masyarakat,”ucap dia di hadapan ribuan peserta sepeda wisata.

Tak hanya itu, ia juga mengungkapkan jika selama pendirian pabrik semen di Rembang selalu menghadapi berbagai hambatan.

“Al Hamdulillah, saat ini Semen Gresik sudah eksis. Sebab sebelumnya banyak hambatan yang bertubi-tubi telah melanda semen. Selain itu, saat ini sudah bisa ikut berpatisapsi membangun bangsa khususnya di Remhang. Dan Akhirnya bisa eksis,”beber dia menceritakan awal pendirian pabrik plat merah ini.

Kemudian untuk memberikan obat lelah kepada ribuan peserta, sesampai di finish, pihak panitia langsung menyiapkan hiburan rakyat dan pengundian hadiah. Al Hasil dari ratusan kali penyebutan hadiah itu para peserta menikmati begitu indah sembari menunggu hadiah kejutan sembari menyantap makanan kecil yang sudah disiapkan panitia.

Dari hasil pengundian itu, dua peserta yang beruntung mendapatkan hadiah utama sepeda motor Honda Fit Revo atas nama  Agus Rohmad warga Polbayem, Kecamatan Sumber Kabupaten Rembang dan Yayuk (57) warga Mlangsen Kecamatan Blora Kabupaten Blora.

Saat diwawancarai media, Agus mengaku kaget jika hadiah utama itu menjadi keberuntungannya saat itu.
“Ya keget dan tidak menyangka,”papar agus.

Sementara itu, Yayuk (57) mengaku jika hadiah itu kali pertama ia dapat dari serangkaian berbagai event sepeda santai yang diikutinya selama ini.

“Selama ini hanya mendapatkan hadiah kaos, sepeda. Dan baru kali ini dapat sepeda motor,”ucap dia.

Sementara itu, ibu paruh baya ini juga paling jauh mengikuti sepeda santai di wilayah Yogyakarta.

“Paling jauh ya Yogyakarta,”beber dia saat ditanya panitia di atas panggung. (san)