Luar Negri

Wanita 6 Orang Anak Ini Terancam 2 Tahun Penjara Gara-gara Menjual Makanan Di Facebook

California,Mediatajam.com_ Ibu enam orang anak yang bernama Mariza Ruelaz ( 37 Tahun) ini terancam hukuman penjara selama 2 tahun hanya gara-gara menjual makanan secara online di facebook .

Padahal, makanan yang dijualnya adalah makanan biasa, yakni sebuah sajian ala Timur tengah yang disebut dengan nama ceviche.

Makanan yang  dipasarkan oleh Ruelaz itu di jual  dengan harga sebesar 12 USD melalui beberapa grup di Facebook. Tapi, siapa sangka, ternyata menjual makanan tersebut dianggap sebagai tindakan yang melawan hukum oleh pengadilan di California, Amerika Serikat. Kerena Ruelaz menjual makanan tanpa izin atau ilegal.

Menjual produk makanan secara online sejatinya tidak melanggar hukum di California. Tetapi jika menjual produk makanan yang tidak berizin adalah perbuatan ilegal dan akan terkena hukuman pidana sesuai hukum yang berlaku di kota itu.

Sejak tahun 2013, California telah memberlakukan undang-undang yang mengharuskan setiap makanan yang diperjual belikan harus memenuhi standar yang telah diberlakukan.(VR)