Tajam News

Gandeng IZI Jateng ,LAZ ANNUR PT. IP Semarang Bantu Lapak Berkah Warga Tanjungmas

Semarang,mediatajam.com – Dengan menggandeng Inisiatif Zakat Indonesia (IZI) Jateng LAZ ANNUR PT. Indonesia Power (IP) Semarang PGU menyerahkan bantuan lapak berkah bagi warga Kelurahan Tanjungmas Semarang, Kamis siang (22/9/2022).

Pantauan tim mediatajam di lokasi, ada diberikan kepada 5 orang warga Kelurahan Tanjungmas yang setiap harinya berjualan makanan keliling.

Menurut Ketua LAZ ANNUR PT. Indonesia Power Semarang PGU, Sutarto menyampaikan, program lapak berkah ini sudah berkembang sejak 5 tahun bersama IZI Jateng.

“Setiap tahun kita adakan kegiatan program lapak berkah. Dan tahun 2022 ini ada 10 lapak berkah yang kita serahkan,” terang Sutarto.
Dalam evaluasi sendiri, ada beberapa yang mengalami peningkatan, sedangkan yang kurang akan dilakukan pembinaan.

Kedepan akan ada pembinaan, akan ada pendampingan. Jika ada yang kurang atau ada gerobak yang rusak akan kita perbaiki,” ujarnya.

Sementara Camat Semarang Utara, Margo Hariyadi menyampaikan apresiasi kegiatan yang dilakukan dari LAZ ANNUR Indonesia Power bersama IZI Jateng.

“Terima kasih kepada LAZ ANNUR PT Indonesia Power Semarang dan IZI Jateng yang telah memberikan bantuan untuk warga Tanjungmas,” ujarnya.

Menurut Margo, selama pandemi kemarin, banyak warga yang tidak bisa beraktivitas. “Semoga dengan bantuan ini mereka bisa memanfaatkannya untuk membantu kesejahteraan keluarga,” terang dia.

Menurutnya, di wilayah Kecamatan Semarang Utara ini ada sekitar 5000 lebih Usaha Mikro Kecil dan Menegah (UMKM). “Bantuan dari LAZ ANNUR ini merupakan berkah untuk mereka,” tukas dia.

“Kami berharap kedepan bantuan lapak berkah untuk warga Tanjungmas yang merupakan ring satu PT Indonesia Power bisa bertambah,” sambung Margo.

Ditempat yang sama , Kepala Perwakilan IZI Jateng, Djoko Adhi Saputro menambahkan, selain pemberian lapak berkah ini, mereka juga diberikan bantuan sarana usaha.

Ini kan diberikan dari sekian pilihan orang. Bagaimana semangat bersyukurnya. Mereka harus bersabar dalam kondisi apapun, dan harus tetap bersemangat,” tuturnya.

“Kita berharap dari semangat kebaikan itu jadi keberkahan dari usaha,” pungkas Djoko.**ibnu