Tajam News Kriminal

Korban Mutilasi Ditemukan Di Dalam Kamar Mandi Seorang Dukun

Bekasi, mediatajam.com- Sebuah jasad wanita tak dikenal (40) ditemukan di rumah seorang dukun bernama Kuru (60) di Kampung Tambun Kelapa RT 09/05, Desa Setiamekar, Tambun Utara, Kabupaten Bekasi pada Jumat (9/12) petang.

“Jenazahnya sudah dibawa ke RS Polri Kramatjati, Jakarta Timur untuk keperluan otopsi,” kata Kasubag Humas Polrestro Bekasi AKP Kunto Bagus ketika ditemui awak media, pada Jumat (9/12) malam.

Kronologis kejadian bermula saat istri terduga, Tino (56)  dan anaknya, Rusmiyada (27) baru saja pulang setelah mengantar ibunya kemoterapi. Setibanya di rumah, mereka berdua terkejut mendapati bercak darah di ruang dapur hingga kamar mandi. Saat Rumiyada hendak mencuci piring, dia penasaran dengan sebuah karung yang ada di kamar mandi. Namn ketika dibuka ternyata isinya potongan tubuh manusia.

Hingga saat ini, penyidik masih melakukan (TKP) dan menggali keterangan saksi untuk mencari Kuru. (Red_lea)