Peristiwa

Rel Kereta Api terendam banjir perjalanan KA terhambat

Jakarta,Mediatajam.com_  Sejumlah rel kereta api  tergenang banjir akibat hujan deras yang mengguyur kawasan Jakarta sejak dini hari tadi Selasa dini hari (21/2/2017) .

Hal ini mengakibatkan operasional KRL terganggu. Titik genangan air berada di rute KRL Kampung Bandan, Jakarta Kota, Tebet, dan Kalideres-Rawa Buaya.

Sementara di Stasiun Kampung Bandan, genangan air di antara Stasiun Angke- Kampung Bandan dan Stasiun Kampung Bandan-Kemayoran tadi sempat mengalami gangguan karena ada genangan air, namun sudah normal.

Dampak dari genangan air juga mengakibatkan terjadinya antrean di sekitar jalur rel Sudimara. Sehingga, untuk keselamatan dan keamanan pada beberapa titik tertentu KRL harus mengurangi kecepatan.

Atas kejadian ini PT KCJ memohon maaf atas gangguan perjalanan KRL dampak dari curah hujan yang tinggi dan menyebabkan banjir di sejumlah lokasi jalur rel pagi ini. Berikutnya PT KCJ akan tetap memantau kondisi Di lokasi dan bekerja sama dengan pihak-pihak terkait agar perjalanan KRL dapat kembali normal bilamana ketinggian air sudah memungkinkan,” ujarnya. **AL