Jayapura, mediatajam.com – Kantor DPD Golkar Papua di Jalan Percetakan Negara, Kota Jayapura, Papua, dilempar benda mirip bom oleh orang tak dikenal, Rabu (9/11/2016) malam. Tidak ada korban karena ledakan cukup kecil.
“Ada mirip bom dilemparkan oleh orang tak dikenal ke halaman kantor DPD Golkar Papua sekitar pukul 20.00 Wit,” kata Kapolres Kota Jayapura AKBP M Tober Sirait kepada awak media, Kamis (10/11/2016).
Tober membantah benda yang dilempar adalah bom. “Sebenarnya bukan bom, tetapi seperti mercon api,” katanya.
Dari hasil penyidikan anggota Polres Kota Jayapura, tidak ditemukan serpihan bom. Bekas ledakan hanya menyisakan lubang di tanah dengan kedalaman sekitar 1 cm dan diameter 5-10 cm. “Berdasarkan data lapangan tidak bisa disebutkan ledakan itu berasal dari bom, karena tidak ada serpihan,” katanya.
Polres kota Jayapura masih melakukan penyidikan terhadap kejadian itu. Mereka menduga ada niat tidak baik dari pihak-pihak tertentu. Apakah terkait pilkada yang sedang berlangsung saat ini? “Saya tidak mau berspekulasi, kita masih melakukan penyidikan,” ujarnya. ***lea